Sumbawa, PSnews – Komisi IV DPRD Propinsi Nusa Tenggara Barat menyoroti pengerjaan proyek jalan yang ada di Kabupaten Sumbawa khususnya dan Pulau Sumbawa umumnya. Hal tersebut dipandang penting, karena beberapa ruas jalan yang dibiayai melalui APBD Propinsi yang baru saja diselesaikan justeru kualitasnya jauh dari harapan.
“Kami akan mengundang Dinas PU dan mitra Komisi IV lainnya terkait evaluasi proyek jalan yang kerap dikeluhkan masyarakat. Termasuk oleh para kepala daerah,” jelas Sekretaris Komisi IV DPRD NTB, Nurdin Ranggarabani.
Sebenarnya, terang Nurdin, Komisinya telah melakukan kunjungan ke daerah pemilihan masing-masing, hanya saja masih terbatas di beberapa titik saja. Namun pihaknya akan mengintensifkan kunjungan yang sama. Sehingga seluruh proyek yang terkait dengan mitra Komisi IV akan ditinjau langsung kondisinya. Baik berupa yang menjadi skala prioritas dan sebagainya seperti ruas jalan by pass SAMOTA dan jalan Propinsi di Kabupaten/Kota serta pembangunan infrastruktur lain seperti bendungan maupun jalan lingkungan perumahan yang ada di Kabupaten/Kota di NTB.
Ia menambahkan, kalau ada hal-hal yang perlu diperbaiki maka Komisi IV meminta kontraktor pelaksana untuk bertanggungjawab. “Kalau ada hal-hal yang harus kita perbaiki, ya kita perbaiki. Kita minta kontraktornya untuk bertanggungjawab,” tandasnya. (PSb)
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.